Biar Disapu Ombak

Biar Disapu Ombak
Lupakan.. lalu semuanya akan selesai...

Selasa, 05 Juni 2012

Ini Cerita tentang Kuliah

Ini cerita tentang kuliah yang kutulis untuk kedua kalinya.. setelah tulisan yang pertama raib tanpa bekas. Memang susah kalau menjadi orang yang gagap teknologi.

Rabu, 6 Juni 2012


Perjalanan hari ini sangat lancar.. hanya 30 menit dari Rawamangun

Sebelum kuliah aku dan dua sahabat terbaikku.. mengikuti kursus bahasa Inggris. Tentunya kalau kami sudah pintar tidak perlulah membuang uang untuk kursus seperti ini. Tapi karena kami makin sadar kalau bahasa Inggris kami sungguh-sungguh terbelakang.. kami mau tak mau harus menyiapkan waktu untuk belajar memberanikan diri berbicara dalam bahasa Inggris. Bagi yang sekarang malas atau tidak mau belajar Bahasa Inggris.. aku mengharapkan segera kembali ke jalan yang benar..agar tidak tersesat seperti aku sekarang.

Mr. Andi, guru Inggris kami mengajak kami untuk BBM, SMS dan berbicara dengan bahasa Inggris. Nahhh... ini yang repot. Mau bisa Inggris tapi tak perlu belajar speak-speak memakai bahasa Inggris bisa gak ya..????? Katanya "Jangan takut bicara dalam bahasa Inggris.. Ingat ini bukan bahasa kita.. jadi orang akan maklum jika salah.. yang penting You understand Me.. I understand You.. You and Me understand each other..."

Ah siapa bilang salah gak papa.. kalo keterlaluan kan juga jadi bahan tertawaan.. ya kan.. seperti.. Do you like a dog ? Are you like a dog...???? Nah.. nah.. nah...
Singkat cerita kami bertiga memberanikan diri berbicara.. walaupun salah disana sini.. Geli juga kalau ingat bahwa semua yang diajarkan sore ini sudah pernah dipelajari dikelas SD, SMP, SMA bahkan kuliah S1. Raib kemana ya semua ingatan itu...
Tak terasa sudah jam lima sore.. berarti kami harus naik kelantai 8..

Naik ke lantai 8

Kuliah sudah dimulai. Ibu dosennya amat cantik.. sayang pelajarannya amat sulit.. Statistik.
Suasana kelas tak seperti biasanya.. tertawa sekedarnya.. semua konsentrasi tinggi. Herannya bu Dosen kuatir kami tertidur dikelas. Pertanyaan dari teman-teman terdengar berat-berat. Menambah pusing kepalaku.. sepertinya dikelas ini semua sudah paham statistik.

Isi tayangan pun berbahasa Inggris.. plus tabel-tabel.. Nah...
Malam ini belajar nominal, ordinal, histogram, pie chart, cross section, time series, longitudinal..
Bu Dosen bilang.. tak ingin memberatkan kami.. menyampaikan dasar-dasarnya saja nanti kelanjutannya baca saja buku statistik . Nah... beli buku sih mudah.. mau beli apa saja selama ada uang pasti kebeli..bahkan kalau dana terbatas pun masih bisa fotocopy atau pinjam.. Nah... yang repot membaca dan mengertinya.. kapan waktunya kalau pagi sudah bekerja, malam kuliah dan tengah malam ingin santai menulis apapun yang kusuka dan berkhayal tentang apa saja yang aku mau... Sebenarnya kalau diingat-ingat hampir semua yang disampaikan sudah pernah dipelajari saat S1.. tapi ya itu.. bisa pergi tanpa pesan-pesan.

Nah.. nah.. nah.. apalagi nanti ujiannya adalah mencari data dan mempresentasikan sekomunikatif mungkin.. same data..which is easier to understand...

Nah.. aku jadi pusing sendiri.. tiba-tiba ngantuk dan ingin tertidur.. satu yang kuingat dengan baik..

You and Me understand each other..so sweet...



Tidak ada komentar:

Posting Komentar